Kreasi Baru Talubi Bika Bogor; Brownies Kukus Ketan Hitam Talas

by - October 23, 2018


Adalah si Bika Banana, tonggak kali pertama berkenalan dengan produk Talubi Bika.  Dilanjutkan dengan cheese cake dalam balutan New York Style PREMIUM Banana Cheese Cake , 
dimana sebelumnya sempat goyang lidah lewat Bika Talubi Pillsbury Banana Cake.  

Selesai hingga di situ?  Ternyata belum.

Masih mengusung kuliner berbahan lokal, Talubi Bika Bogor juga menyodorkan opsi lain mengonsumsi ketan hitam dan talas ubi.  Kedua bahan tersebut diolah menjadi Boston Brownie.  Ada dua varian yang ditawarkan; original dan rasa pandan.


Brownies Kukus Ketan Hitam Talas Bika Talubi Bogor
Brownies Kukus Ketan Hitam Talas varian rasa Pandan

Sensasi dimulai semenjak unboxing kemasan dimana aroma si Boston Brownie menyapa indera penciuman terlebih dahulu.  Disusul dengan komposisi indah memanjakan mata antara kontras warna hitam dari ketan hitam sebagai alas kue, kombinasi dengan lapisan berwarna ungu untuk talas ubi.   Atau bagian kue berwarna hijau pandan.  Masing-masing mewakili rasa varian Boston Brownie.

Mirip namanya yaitu "brownies" tekstur kue inipun padat walau tidak se-chewy brownies pada umumnya.  Rasa manis yang nonjok berasal dari bagian topping.  Yaitu kacang tanah cincang berkaramel di atas krim putih.



Boston Brownie, Brownies Kukus Ketan Hitam Talas dari Talubi Bika Bogor, oleh-olehnya Bogor
Brownies Kukus Ketan Hitam Talas varian Original

Buat saya; selain memberikan efek untuk co'el-co'el terus; ternyata berujung pada penilaian; "kok-enak?!"  😬

Untuk mengimbangi rasa manis Si Boston Brownies, menurut saya Brownies Kukus Ketan Hitam Talas dari Talubi Bika Bogor ini cocok jika dinikmati dengan teh tawar hangat atau minuman kekinian semacam lime-mint mojito seperti foto berikut.  Dengan kopi pahit panas?  Apalagi, pas banget!  Tapi ini selera lho, yaaa

Boston Brownie selain untuk konsumsi pribadi, pantas juga dijadikan sebagai oleh-oleh khas Kota Bogor.  Kemasannya yang menarik, terbuat dari kardus tebal jaminan tidak mudah rusak sampai tujuan.

Jadi penasaran, kreasi apalagi yang bakal dikeluarkan oleh Talubi Bika Bogor 😍


===


Available at
Jl. Padjajaran 20 M, Bogor
Jl. Sholeh Iskandar 18B, Bogor
Jl. Suryakencana no 278, Bogor
Jl. Raya Gadog sebelah Vimalla Hills Puncak Bogor



More info

Line: @bikabogor

Instagram: @bikabogor
Whatsapp: +628884829626



You May Also Like

24 comments

  1. Wah kreatif ya, persaingan kuliner saat ini ketat jadi kudu berinovasi terus yaa...

    ReplyDelete
    Replies
    1. Kalo menurut Pak dosen Rhenald Kasali, trend bisnis disruption harus membuat kita berubah. Meniru dengan menekankan karakter yang kita punya. kurleb gitu deh quote tips beliau.

      Delete
  2. Duh tampaknyo enak2 brownies nya. Foto2nya bagus2 lagi

    ReplyDelete
  3. Ya Allah lihat foto-fotonya saja aku sudah napsu. Makin kreatif pengusaha bogor dengan talasnya ini

    ReplyDelete
    Replies
    1. Apalagi kalo makan kuenya, Un. Napsu nambah melulu deh, hehe

      Delete
  4. Makin banyak variannya, makin enak rasanya, makin bingung mau beli yg mana. Akhirnya, dibelipah semuanya dan dompetpun kering dibuatnya. Dilemma. Ahahaha

    ReplyDelete
  5. aku suka yg perbaduan pandan dn ketam itam. rasanyaaa perpaduan tradisional modern

    ReplyDelete
    Replies
    1. Jaman kecil dulu, aku tahunya cuma bubur ketan item doank hihi

      Delete
  6. Wah selama ini baru nyobain lapis bogor talas keju ma talas duren aja, mau nyobain bika ketan hitam ini ah enak sepertinya ya :)

    ReplyDelete
  7. Bolu ketan memeng enak, tapi bolu ubi belum pernah coba. Kalau disatuin kayanknya menggoda.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Enak juga, kok. Kalau bukan si Boston ini, aku juga mungkin gak bakalan tahu rasanya seperti apa ^_^

      Delete
  8. Fotonya Makin cetar mbak, bikin si Boston Brownie Makin lezatos

    ReplyDelete
    Replies
    1. Masih lebih cetar bulmatnya princess hihihi. Alhamdulillah sambil praktekin hasil belajar motret dari sana-sini, Ev. Terima kasih :D

      Delete
  9. Replies
    1. Satu-satunya cara membunuh rasa penasaran adalah dengan mencobanya ^_^

      Delete
  10. Dari warnanya aja itu brownies udah manggil melulu minta disantap hihihi

    ReplyDelete

Hai ^_^
Terima kasih sudah berkunjung dan membaca tulisan saya di blog ini.
Silakan tinggalkan komentar yang baik.
Mohon maaf, komentar anonim maupun yang sifatnya spam, tidak akan dipublikasikan.
Keep reading and Salam !